December 9, 2012

Karma

Aku menangkap dari sepenggal cerita hidup anak manusia
...
tentang Karma
bahwa diapun tetap menghampiri
saat anak manusia menghindari satu Karma
karena kecemasan atas Karma lainnya
...
sepertinya hanya Hyang Widhi yang memegang kunci pengetahuan benar dan salah
bahkan seorang brahmana atau yogi yang berpengetahuan spiritual tinggipun hampa tentangNya...
...
bagi aku dan dia
Dunia ini seperti ilusi dalam kabut asap
berusaha turuti karma
tapi jadinya kami justru mengelak dari karma
..alasannya adalah karma-karma yang lain
..lalu kamipun dihukum karma
karena kami enggan mencari tahu
memahami tugas-tugas baru
...
kami terlalu takut..
karena daging kami begitu lemah
kami terpaku pada tugas pertama
yang kami sangka itu satu-satunya
...
bagiMU hidup penuh dengan dinamika
bagiMU kami serpihan cahayaMU
...
Hyang Widhi
panahMU selalu tau arahnya
Karma baik maupun buruk
tak sekalipun salah sasaran...
seperti mata Sang Shiva
yang menembus segala batas kelemahan...
kami pasrah dan tunduk dalam kehendakMU
...
Setidaknya
beri aku kemampuan dan ketegaran
melaksanakan perutusanMU
jangan sampai jiwa-jiwa yang KAU percayakan padaku,
kulewatkan begitu saja
karena ketidak mauanku
ataupun kebodohanku...
jaga saja aku tetap setia dijalanMU
dalam melaksanakan Karmaku
belajar memberi kasih sayang dan kebijakan
yang akan memperkaya diriku juga...
jangan ada hati yang merasa tersia-siakan
jangan ada satupun jatuh dalam kebencian
saat mereka mengarahkan hatinya padaku
ijinkan aku membawa kebijaksanaan
tanpa menorehkan luka yang mendalam

apa yang terjadi padaku
tak kan terjadi pada yang lain
bila itu karena aku...

"Out beyond ideas of wrong doing and right doing, there is a field. I'll meet you there"
(RUMI)

December 8, 2012

Lebih

semua hal yang diijinkan Tuhan terjadi dalam hidup ku..
pastilah karena aku mampu melampauinya

ku tak ingin menyebut
apa aku sakit
apa aku kecewa
apa aku lega
apa aku pasrah

karena aku tidak tahu

baru kali ini
aku benar-benar tak tahu apa rasa ini

dan memang lebih baik tak pernah tau

bila ku tahu
ku salahkan diriku
dan kusalahkan mereka

lebih baik begini
tak ada air mata
pun' tak perlu senyuman

mungkin ku hanya perlu tertidur
dan saat bangun nanti
aku sudah jadi seseorang yang lebih

*ku tak lagi menunggu kura-kuraku, Hyang Widhi memindahkannya keluar dari bumiku demi kebahagiaanku